Food safety adalah upaya yang dilakukan untuk terjaminnya makanan dari kemungkinan adanya kandungan zat-zat berbahaya yang dapat merugikan kesehatan manusia. Isu ini semakin mengemuka seiring dengan dunia kuliner yang semakin berkembang pesat.
Food Safety menjadi aspek yang sangat penting untuk diperhatikan baik oleh industri pangan berskala besar maupun rumahan. Apalagi makanan adalah kebutuhan primer setiap manusia, jadi keamanan serta kebersihannya menjadi faktor terpenting untuk diperhatikan oleh masyarakat.
Terdapat enam elemen dalam FSP, yaitu:
- Permasalahan keamanan pangan (bahaya) pada setiap langkah pemrosesan makanan sampai penyajiannya.
- Mengidentifikasi tindakan pencegahan dan batas kendali mereka
- Tetapkan prosedur pemantauan atau pengendalian
- Tetapkan tindakan preventif dan korektif
- Menyimpan catatan
- Memeriksa dan mengevaluasi
Penerapan food safety management system di atas dapat dilakukan dengan penerapan praktik yang paling dasar, yaitu pembersihan dan sanitasi, kebersihan diri, pembuangan limbah secara tepat dan benar melalui instalasi pengolahan limbah (IPAL) jika diperlukan, dan pelatihan staf. Dengan food safety yang baik pasti akan mencegah terjadinya kontaminasi dan juga keracunan makanan selama produksi pangan.
Posting Komentar untuk "Mengenal Food Safety, Faktor yang Berpengaruh, dan Manajemen FSP"