Ambil Peluang Ini, Kenali Sistem Bisnis Online Terkini

 

 Pertanyaan tersebut mungkin ada di benak kepala Anda ketika pertama kali membaca  Judul p Ambil Peluang Ini, Kenali Sistem Bisnis Online Terkini
Apa Itu Bisnis Online? Pertanyaan tersebut mungkin ada di benak kepala Anda ketika pertama kali membaca  Judul postingan ini. Sejatinya, sudah banyak orang yang  mengetahui  apa  makna  dari  bisnis  online. Sebab sejak  booming  beberapa  tahun  lalu, bisnis  online terus berkembang tanpa   henti  dan  makin  banyak  pihak  yang  ingin terjun  ke dalam  dunia  bisnis  yang sangat  tergantung  dengan koneksi internet  tersebut.

Namun  masih ada juga  yang belum begitu paham. Umumnya mereka yang baru saja mengenal teknologi internet  atau  mulai tertarik  dengan kegiatan  bisnis di internet.

Secara   awam   bisnis   online   dapat   diartikan    sebagai "sebuah kegiatan  bisnis yang  dilakukan  secara  online  dengan menggunakan perangkat  komputer yang terkoneksi  ke jaringan internet. " Perangkat  komputer  tersebut  bisa pc desktop, laptop, notebook, netbook,   smartphone   atau  perangkat  digital  cangih lainnya.

Lebih jauh,   "bisnie  online  merupakan  kegiatan  bisnis yang  memanfaatkan    jaringan    internet".   Jika  Anda  memiliki sebuah komputer   plus sebuah  koneksi,  adalah  sebuah  modal yang sangat cukup  untuk memulai  bisnis online.

Sayangnya,  meskipun  bisnis  online  makin  banyak peminatnya  dan   makin   beragam  alternatifnya,   namun  tidak sedikit yang memandang  sebelah  mata. Bahkan ada juga yang bersentimen negatif serta belum berpikir sama sekali untuk menjalankan  bisnis internet ini.

Tidak sedikit pula yang memvonis bahwa bisnis online  adalah scam.  Mengapa terjadi  demikian? Ada beberapa penyebabnya. Mereka umumnya berkutat dengan beberapa pikiran dan pertanyaan-pertanyaan  antara lain sebagai berikut:
  1. Belum mengetahui  peluang yang ada.
  2. Memikirkan  soal modal.
  3. Masih bingung memulainya dari mana.
  4. Bagaimana sistemnya.
  5. Syarat-syaratnya.
  6. Kelemahan serta kelebihannya.
Lantas bagaimana soal peluang, modal, sistem, syarat dan lain sebagainya?  Semuanya akan  dibahas  dengan tuntas  satu demi satu secara sistematis  dari memulai hingga menikmati.

Diharapkan   bagi  Anda  yang   baru   pertama   kali   mengenal teknologi  internet tidak akan dibuat  bingung dengan penjelasan yang ada. Dan untuk  Anda yang sudah  akrab dengan internet, akan membuat  niat Anda semakin mantab untuk terjun ke dunia bisnis online.

Sulitkan Bisnis Online

Jika dikatan sulit, tentu saja tidak. Namun apabila dikatakan mudah, maka akan sangat mudah sekali jika Anda 'sudi'  untuk mempelajarinya. Karena bisnis onlinetidak  membutuhkan syarat­ syarat yang rumit.  Tidak seperti  hendak  melamar  pekerjaan  di sebuah perusahaan.

Harus melampirkan  CV, ijasah, hasil karya, pengalaman dan lain sebagainya. Mempunyai sebuah komputer plus   koneksi   internet,   adalah   syarat   minimal   yang  sudah terpenuhi  untuk bergelut di dunia bisnis online.

Bisnis online  hanya membutuhkan   sedikit  pengetahuan. Pengetahuan  yang di asah  mulai  dari  sekarang.  Pengetahuan yang diraih dari learning by doing. Pengetahuan yang ditemukan dari trial and error. Dan pengetahuan yang didapat secara akumulasi secara rutin dan continue serta serius melakukannya. Niscaya hasil yang didapat  tentu  saja  akan  menggembirakan.

Banyak  pihak  yang telah  membuktikannya.   Tengok  beberapa website   di   internet,   yang  telah berhasil   membuktikan    jika bisnis  online  adalah  salah  satu  bisnis  yang berpotensi,  untuk mengetahui  betapa mudahnya menjalankan  bisnis online ini.

Jika   Anda   telah   berpikir    negatif   sebelum    mencoba, menvonis  bahwa  bisnis  online  ini terlalu  rumit  namun  belum mempraktekannya,  jangankan  niat, untuk tertarik  dengan bisnis online saja pasti tidak  akan ada di benak kepala Anda. Jangan pernah  takut  gagal.

Jangan  pernah  takut  mencoba.  Dan yang paling penting adalah, jangan  pernah  takut jika  Anda tahu apa yang Anda  takutkan.  Buang keraguan  Anda.  Buang ketakutan Anda. Daripada  waktu  Anda terbuang  untuk  memikirkan   rasa takut yang Anda alami, mengapa tidak dipergunakan  untuk memikirkan  bagairnana  mengatasi ketakutan tersebut?

Sistem Bisnis Online

Anda pasti pernah mengunjungi  sebuah web atau blog di internet  bukan. Semisal  ketika  mencari  data,  membaca  berita, mengunduh file atau saat ingin   membeli produk secara online. Nah perhatikan  blog atau web tersebut.  Lihat kontennya, materinya, tulisannya  dan apa saja yang terkandung  serta  ditampilkan  di dalam situs tersebut.  Untuk memberikan  gambaran  lebih jelas kepada Anda, perhatikan  gambar dibawah ini.

 Pertanyaan tersebut mungkin ada di benak kepala Anda ketika pertama kali membaca  Judul p Ambil Peluang Ini, Kenali Sistem Bisnis Online Terkini
Salah satu contoh halaman  blog
Keterangan pada gambar diatas adalah:

1. Adalah judul   blog atau  web Mempunyai  blog  atau  web adalah salah satu syarat (tidak wajib) jika Anda ingin terjun ke dunia bisnis online. Karena blog atau web akan dijadikan sebagai media untuk berpromosi  produk, menawarkan atau mengiklankan   produk  orang  lain,  me-review  dan  menjadi reviewer produk dan lain sebagainya. Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web. Blog biasanya lebih sederhana daripada web.

2. Benner:  Terdapat sebuah  perusahaan,  web atau advertiers yang memasang iklan di blog tersebut  melalui perantara.  Jika  pengunjung  (visitor)  blog  pada  gambar  di atas  melakukan  klik  ke iklan  tersebut,  maka  pemilik  blog (publisher) akan mendapatkan  komisi. Dan besarnya komisi yang dibayarkan sesuai dengan ketentuan.  Ini adalah salah satu bentuk bisnis internet PPC atau Pay Per Click.

3.   Pada blog tersebut  memberikan  space  atau  ruang  kepada pihak lain (advertiser) yang ingin memasang iklan (tanpa perantara)dengan   tarif   tertentu.    Misalkan   Anda   ingin memasang  iklan  di blog tersebut  karena  Anda berfikir jika blog tersebut  menarik  dan  ramai  pengunjung,  maka  Anda menghubungi  pemilik situs tersebut,  kemudian  bernegosiasi harga, dan jika  deal  maka  iklan  Anda akan  ditampilkan   di blog tersebut.  Ada beragarn tarif  yang dikenakan.  Semakin ramai  (visitor)  blog tersebut,   maka  tarifnya  akan  semakin mahal. Tengok situs berita Detik.com. Berapa nominal angka tarif  untuk  memasang  iklan  di situs  tersebut.   Maka  Anda akan tercengang.

Dari gambar beserta keterangan di atas dapat ditarik beberapa penjelasan  yakni, sistem  bisnis online adalah dengan menjual, menawarkan, mempromosikan, rnengiklankan, merekomendasikan   berbagai macam produk, layanan atau jasa yang dimuat di blog atau web, dan komisi atau penghasilan yang didapat berdasarkan action atau tindakan,  transaksi yang terjadi di web atau  blog tersebut.

Sebagai  contoh,  produk  periklanan misal klikiklan.com( web idak nyata hanya misal). Kisaran rata-rata komisi yang diberikan  klikiklan.com atas  setiap  iklan  yang di  klik  oleh  pengunjung adalah  sebesar  Rp. 350.  Bayangkan jika  Anda  memiliki  blog atau  web yang sangat  ramai.  Penuh sesak di jejali  visitor atau pengunjung   hingga   10.000   visitor   seharinya.   Jika  saja   10% dari  10.000  visitor  tersebut   mengeklik  iklan  yang Anda  pasang dari  klikiklan.com,  berapa  Rupiah yang  akan  Anda  kantongi? Misalkan:

10% x 10.000  (visitor) x Rp 350 (komisi) = Rp 350.000  sehari


Nah lumayan bukan? Itu baru misalkan saja satu hari. Bagaimana jika  satu bulan? Atau satu tahun? Berapa Rupiah yang dapat  Anda dapatkan?  Tapi tunggu  dulu,  contoh  pengandaian di atas  hanya untuk  satu  blog.  Bagaimana  jika  Anda memiliki 5 atau  bahkan  10  blog,  berapa  hasil  yang di  dapat?  Tinggal mengalikannya saja bukan.

Atau  contoh  yang  lain  selain   PPC yakni   program  PTC atau  Paid  To Click. Sebuah  istilah  program  bisnis  di  internet yang membayar setiap  membernya  untuk  melakukan  klik pada halaman tertentu  dan menunggu  selama  beberapa detik  untuk melihat  iklan. Cukup melakukan  klik saja!

Contoh gampangnya seperti  ini. Anda tinggal  masuk ke web yang diperintahkan,   kilk salah  satu  iklan  di  web tersebut,  tunggu  beberapa  detik  dan selesai.  Nah sekarang  bayangkan  begini. Jika Anda melakukan 10 klik, dan setiap kliknya diberi komisi $ 0,1  rnaka berapa hasil yang Anda dapat dalan satu hari? $ 1 bukan? Kok sedikit sekali? Iya, memang sedikit.

Tapi yang harus Anda tahu,  program PTC tidak  hanya saja 1, namun banyak ada sekitar  6 program lebih. Jika Anda sehari  mendapat  $ 1 dikali  6 program dan dilakukan selama 30 hari maka hasilnya:

10 kllk  x $ 0,1 (komisi) x 6 program PTe x 30 hari = $ 180 sebulan

Angka yang fantastis  bukan dengan hanya modal 'klak-klik klak-klik'  sana sini.  Nah hasil dari  PPC + PTCjika  dijumlahkan dalam  1 bulan  sudah  berapa?  Banyak bukan?  Silahkan  Anda hitung sendiri. 

Padahal program  bisnis  online  di internet  tidak hanya  PPC dan  PTC saja.  Ada  banyak  dan  beragam.  Cukup menarik  dan  menggiurkan  bukan?  Masih  ragu untuk  bermain bisnis online? Mungkin Anda akan berfikir, mengapa program PPC serta PTC kok bisa membayar Anda. Apa yang terjadi dibalik semua itu. Jangan-jangan  ini  penipuan.  Penjelasannya sangat  sederhana. Perhatikan bagan berikut.

Perusahaan   (advertiser) beriklan di situs penyedia layanan PPC/PTC (perantara)
Perusahaan (advertiser) tersebut membayar  jasa ke situs penyadia layanan PPC/PTC
Situs penyedia layanan PPC/PTC yang Anda ikuti membayar Anda (publisher)
Sangat     logis     bukan     penjelasan      diatas?     Lantas bagaimanakah  atau cara Anda dibayar? Ada beberapa pilihan:
  1. Dibayar melalui Paypal (mata uang online). Selanjutnya  dari Paypal dapat langsung ditransfer  ke bank Anda di Indonesia (BCA, Muamalat,  BRI, BNI, dan sebagainya).
  2. Untuk  program-program   lokal,  komisi  akan  di  transfer   ke rekening Anda (BCA, Mandiri,  BRI, Danamon,  BNI dan  lain sebagainya). Namun ada juga terdapat pilihan jika  dibayarkan melalui Paypal.
Lalu berapakah Anda akan dibayar? Setiap program bisnis di internet memiliki ketentuan masing-masing, Baik PPCatau PTC juga demikian. Ada yang hanya $ 1 per klik atau Rp 300  per klik dan  lain sebagainya.

Penjelasan  lebih  detail  mengenai  komisi serta   berbagai   macam   program   bisnis  online  selengkapnya akan  dibahas  berikutnya. kali  ini  hanya  akan memberikan  uraian bagaimana sebenarnya sistem bisnis online itu bekerja. Sehingga tidak membuat Anda ragu untuk bergabung dan menekuni bisnis yang sedang naik daun ini. Lantas program apa saja selain  PPC dan PTC yang dapat  dimanfaatkan   dalam bisnis internet?
  1. Paid  To Upload  adalah  sebuah  program  bisnis  di  internet yang memberikan  komisi bagi setiap  file yang Anda upload lalu diunduh  (download) oleh orang lain.
  2. Paid Redirect adalah sebuah program bisnis di internet yang menawarkan   komisi  bagi  setiap  URL yang  Anda  redirect (alihkan).
  3. Pay Per  Review  adalah  sebuah  istilah  program  bisnis  di internet  yang membayar setiap  membernya  untuk  menulis review tentang  produk atau URL tertentu  di internet.
  4. Paid  Backlinks  adalah  sebuah  program  bisnis  di  internet yang menawarkan  bayaran untuk  setiap link yang dipasang di blog Anda. Dari setiap link tersebut  Anda akan menerima bayaran setiap bulannya.
  5. Paid Image Sharing adalah sebuah program bisnis di internet yang menawarkan  bayaran  bagi setiap  gambar yang Anda upload  dan dilihat  oleh orang lain. Dari setiap  kali gam bar tersebut  dilihat, Anda akan menerima  bayaran.
  6. Pay Per Impression, sebuah istilah program bisnis di internet yang membayar  setiap  membernya  untuk  setiap  klik  iklan yang dlpasang  pada blog member tersebut.
Banyak  bukan?  Dan beberapa  program  bisnis  online  di atas hanya beberapa saja yang disebutkan dari beberapa macam bisnis online yang akan dibahas  dalam  postingan ini. Hebatnya lagi, disetiap   program  bisnis  online  yang  ditawarkan,  tidak   hanya satu macam  produk saja yang tersedia.  Misalkan,  program PPC atau  Pay Per  Click.

Umumnya  orang  mengenal  program  PPC hanya sebatas  Google Adsense saja. Namun tahukah  Anda, jika program PCC tidak sebatas pada Adsense. Selain Adsense masih ada Adstera, Adnow, medianet, Popads, Propellers ads atau  mgid. 

Coba  bayangkan jika Anda mengikuti  semua program-program  bisnis online yang disebutkan   di  atas.  Tidak  menutup   kemungkinan  Anda  akan menjadi kaya raya setelah mempraktekkan  metode ini.

Syarat Bisnis Online

Di  awal  telah  sedikit   disinggung  tentang   apa-apa  saja yang dibutuhkan   untuk  menjalankan   bisnis  online  di internet. Sebenarnya   syaratnya   tidak    begitu   sulit.   Anda   setidaknya mempunyai  dua  hal wajib  yang  harus  Anda  penuhi. 

Pertama, sebuah komputer. Dan kedua, tentu saja adalah sebuah koneksi atau  internet.  Jika Anda tidak  memiliki  sebuah  komputer  dan sebuah  koneksi, jangan  berkecil  hati.  Pergilah ke warnet  atau manfaatkan semua peluang dan potensi yang ada di sekitar Anda.

Misalkan,  jika  Anda  adalah  seorang  mahasiswa,  pergunakan sarana  di  kampus.  Internet  kampus  (perpustakaan)   atau  WiFi yang sekarang hampir di setiap kampus tersedia. Atau jika Anda seorang  karyawan  di  perusahaan,  pergunakan  komputer  plus internet  kantor. Namun jangan bermain bisnis online di saatjam kerja, pergunakanlah  waktu di luar jam tersebut.  Misalkan  pada saat makan siang atau setelah pulang kantor.

Namun pada dasarnya, bisnis online tidak  membutuhkan waktu   yang  mendominasi.   Dalam   artian,   Anda  tidak   harus sepanjang hari berada di depan komputer  memandang  monitor,
'klak-klik'  mouse dan lain sebagainya,  Luangkan waktu  barang satu atau dua jam  saja sehari untuk bermain bisnis online.

Diluar waktu tersebut  Anda tetap  dapat  melanjutkan  rutinitas  seperti biasanya.  Fokus  dan   konsentrasi.   Dua  hal  tersebut   adalah kuncinya.  Perlahan  namun  pasti.  Walau dilakukan  hanya satu atau  dua jam  dalam  sehari,  namun  jika  Anda  melakukannya secara  continue  di  setiap  harinya,  maka  hasil  yang  di  dapat juga  tidak  akan  mengecewakan.  Tidak  percaya? Buktikan  dan cobalah dengan mempraktekkannya  setelah membaca postingan ini.

Kelemahan Bisnis Online

Apakah bisnis online memiliki  kelemahan? Tentu saja iya, Pasti terdapat  lubang.  Pastilah terdapat  celah.  Namun apabila Anda  telah   menyadari   lubang-Iubang   yang  bermasalah    dan mengetahui  cara  untuk  menambalnya,  bukankah  masalahnya selesai? Bisnis online juga  memiliki  kekurangan. 

Namun  bukan berarti kekurangan tersebut tidak  dapat ditutupi.  Lubang-Iubang tersebut antara lain sebagai berikut:

1.   Koneksi  internet. 

Bukan  menjadi  rahasia  lagi jika  koneksi internet  (pribadi)  masih  mahal  harganya  untuk  dijangkau. Ada beberapa provider yang menawarkan tarif atau layanan yang  murah  meriah  (cepat  marah).  Ada  harga  ada   rupa, istilah tersebut  pasti juga berlaku. 

Dengan tarif yang  murah pasti koneksi yang ditawarkan tidaklah  sekencang tarif yang 'wah'  alias  mahal.  Mau tidak  mau,  bisnis  online  haruslah berhadapan dengan internet. Karena peran internet (koneksi) sangat vital sebagai penghubung  antar Anda dengan  bisnis Anda. Lantas  bagaimana  cara  mensiasatinya?  Gunakanlah fasilitas   internet  gratisan  yang ada,  semisal  hotspot,   WiFi atau   sarana   umum   lainnya  yang  menyediakan    layanan koneksi internet gratis untuk umum.

2.   Membutuhkan    waktu   yang   lama   untuk   sukses

Bisnis online   bukanlah   bisnis   instan,   yang  di   pagi  hari   Anda memulainya,  malam harinya bisa memetik  hasilnya.  Semua butuh   proses.  Semua  butuh   waktu.   Dan  biasanya   para pebisnis online di internet  membutuhkan  waktu 2.hingga 3 bulan  untuk  merasakan  hasilnya. Jangankan  bisnis,  onlme, pegawai  kantoran   yang  kerja  di  perusahaan   besar   juga harus  menunggu  satu  bulan  untuk  menerima  gaji   bukan? Semua  bisnis  butuh  waktu. 

Dan Anda harus sabar  dalam menunggunya. Lantas   bagaimana    cara   mensiasatinya? Buatlah jadwal yang terencana yang Anda susun sedemikian rupa.   Dan   pergunakan   jadwal   tersebut   sebagai    acuan bekerja  Anda di  bisnis online.

Contoh yang paling   mudah adalah   misalkan  Anda meluangkan  waktu  dalam satu  hari 2 atau 3 jam untuk berbisnis online. Dan tetapkan  pada  hari tersebut  Anda akan  melakukan  apa. Contohnya, pada  hari Senin  Anda  fokus   ke bisnis  PTC, Selasa konsentrasi  ke Paid Review, Rabu menekuni PTU, Kamis mencari info Affiliate dan lain sebagainya. Dengan jadwal yang terencana  maka bisnis online Anda akan dapat dikontrol dan Anda dapat melakukan evaluasi bilamana terjadi  kesalahan atau kegagalan.

3. Kemauan dan tekad.

Bukan menjadi  rahasia lagi jika  bisnis online membutuhkan  kemauan serta tekad yang luar biasa. Tidak hanya sekedar niat, namun juga kesabaran. Karena di awal ketika Anda memulai terjun  di bisnis online,  hasil yang didapat  tidak  akan seperti  apa yang Anda bayangkan.  Pun juga tidak akan   secara instan langsung mendapatkan   bayaran atau komisi serta penghasilan, Semuanya butuh waktu serta kesabaran. 

Pebisnis  online  yang tidak  mempunyai  mental baja  pastilah  akan  cepat  menyerah  di saat  mereka  hanya melakukan beberapa langkah, Camkan pada diri Anda bahwa Anda bisa dan Anda pasti berhasil serta sukses dalam bisnis ini. Berfikir  posistif  dan selalu  optimis  dan jangan  sesekali mengeluh adalah cara ampuh untuk mensiasati situasi yang demikian.

4. Modal   yang  tidak   sedikit.

Memang   bisnis   online   tidak membutuhkan   modal  yang banyak.  Hanya perlu  komputer plus  internet  adalah  syarat  wajib  yang perlu Anda  penuhi. Untuk masalah  web atau  blog, Anda dapat  memanfaatkan penyedia layanan blog gratisan  untuk  membuat toko online.

Tapi, jika  Anda  ingin  mengernbangkan   bisnis  online  yang lebih   besar  lagl,  Anda  membutuhkan    modal  yang  tidak sedikit  pula. Untuk apa modal tersebut?  Investasi yang Anda keluarkan  dipergunakan   untuk  membeli  domain,  membeli hosting,  membeli  buku panduan  atau ebook atau  membeli produk affiliasi dan lain sebagainya.

Jika Anda memang ingin serius melakukannya, bersiaplah untuk melakukan investasi. Karena  bisnis  dengan  modal  besar  akan  mendatangkan untung besar   pula.   Tapi   bukan    berarti    bisnis   online yang  hanya  bermodalkan   komputer   serta   internet   tidak memberikan  hasil yang menjanjikan,  asalkan  Anda telaten, ulet, sabar, konsentrasi serta fokus, niscaya hasil yang Anda dapat tidaklah  mengecewakan.

5.   Penguasan bahasa  asing

Dari beragam  bisnis online  yang ada,   hampir   semuanya   didominasi    oleh   program   atau layanan dari luar. Program-program tersebut  menggunakan bahasa asing (Inggris) sebagai bahasa pengantar. Mau tidak mau Anda setidaknya  harus  rnengerti  sedikit  akan  bahasa lnggris, Meskipun  tidak  handal  dalam  convertation,  namun dengan pasif berbahasa lnggrts, mengerti maksudnya walau tidak dapat mengucapkannya,  potensi tersebut sudah cukup untuk dijadikan  pegangan dalam berbisnis online.

6.   Banyak terjadi  penipuan.

Bukan menjadi  rahasia umum jika banyak  scam  di  dunia  bisnis  online.  Anda  harus  pandai­ pandai mencari informasi serta  lihai dalam melihat  peluang yang ada. Jangan cepat terbujuk  dengan komisi yang ditawarkan,  banyaklah mencari informasi di internet tentang bisnis tersebut.  Banyaklah  bertanya  pada orang yang lebih tahu. Karena tidak sedikit  program bisnis online yang hanya menjual mimpi dan harapan kosong, padahal hasilnya nihil.

Perbedaan Antara Bisnis  Online dan Offline

Untuk   memahami   apa  yang  dimaksud   dengan   bisnis offline dan bisnis online, berikut ini akan dijelaskan dengan menggunakan  dua  buah  ilustrasi  antara  dua  buah  pekerjaan yang  berbeda  antara   seorang  karyawan  kantoran   (Pak  Hamid) dengan tukang bakso (Bang Jul).

lIustrasi  pertama.   Bang Jul si  penjual  bakso  keliling (Bakso Bang Jul) Setiap  pagi  Bang Jul  belanja  di  pasar  untuk  membeli bahan  yang  diperlukan  yaitu  bakso,  mie  kuning,  tauge,  tahu, sawi,   bumbu   dan   lain-lain. (Banyaknya Bahan disesuaikan dengan pengalaman bang Jul). 

Selanjutnya    disiapkanlah    segala sesuatu,    untuk   dibawa.   Bahan-bahan    seperti   mie,  sayur  sudah dicuci,  tauge,  tahu  yang sudah  digoreng,   bawang  goreng,  seledri, dan   bumbu-bumbu     siap   angkut,    Setelah    semua   siap,   bahan­ bahan  tadi  dibawa   menuju  tempat 'mangkalnya'    (di suatu   lokasi di pasar  xxx, tidak   beberapa   jauh  dari  tempat   tinggalnya).    Kalau dagangan   baksonya  tidak  habis,  Bang Jul mendorong   grobaknya keliling   kampung.  Begitulah   kegiatan   Bang Jul hari  demi  hari.

Ilustrasi   kedua.  Pak Hamid karyawan kantoran (BosOnline.com/Misalnya) Pak Hamid, pekerja swasta, di bagian administrasi  pengiriman barang,  Pagi  berangkat   ke  kantor.  Penghasilan  cukup  untuk memenuhi  keperluan sehari-hari,  maklum,  karena semua  putra putrinya (3 orang) sudah semua 'berhasil'  kecuali satu orang yang masih di SMTA.

Perusahaan tempat  Pak Hamid bekerja  memiliki jaringan  internet.  Pada mulanya  Pak Hamid di saat  istirahat di kantornya digunakan untuk  'memonitor'   bisnis  online  yang dikelolanya.  "Dari  pada main game, ya lebih baik dimanfaatkan  untuk bisnis online", pikir Pak Hamid. 

Namun saat  ini, beliau sudah  punya jaringan  internet sendiri  di rumahnya. Jadi segala sesuatu  yang perlu disiapkan untuk menjalankan  bisnis online dilakukan  di rumah. Salah satu bisnis online yang dilakukannya  adalah dengan 'menjual e-book' tentang  Kiat Menjadi  Bos di Swasta. Alamat websitenya http:// www.bosonline.com    (hanya   contoh).   Barang   dagangannya 'dititipkan'  di tempat hosting murah.

Demikianlah yang dilakukan Pak Hamid, sehabis jam kerja kantor, di rumahnya, beliau mengecek perkembangan  bisnisnya di internet.

Berdasarkan ilustrasi di atas, maka dapat diambil sebuah kesimpulan  jika  antara   Pak  Hamid  dan    Bang Jul  sama-sama menjalankan  sebuah bisnis. Bisnis mereka berbeda walau pada intinya hampir sama yakni menjual  produk kepada pembeli atau konsumen.

Posting Komentar untuk "Ambil Peluang Ini, Kenali Sistem Bisnis Online Terkini"